Gus Baha Ungkap Satu Perbuatan yang Dapat Menghilangkan Rahmat Allah SWT terhadap seseorang!

24 Maret 2022, 21:53 WIB
Gus Baha Ungkap satu Perbuatan yang Dapat Menghilangkan Rahmat Allah SWT Terhadap Seseorang /Tangkapan layar youtube Barkah Nyantri/

PIKIRAN RAKYAT - Setiap manusia pasti sangat mengharapkan Rahmat dari Allah SWT.

Melansir youtube Berkah Nyantri, Kamis (24/3), Gus Baha mengatakan ada satu perbuatan yang dapat menutup rahmat Allah SWT terhadap seseorang.

Perbuatan tersebut jika tidak segera ditinggalkan bisa menghilangkan Rahmat Allah SWT.

Ulama asal Rembang itu menerangkan tentang bagaimana Abu Hasan Assyadzili bercerita soal perbuatan yang bisa menutup rahmat Allah SWT untuk seseorang.

Baca Juga: Seorang Pria di Bitung Tega Cabuli Anak Tirinya

"Begitu pintarnya Setan yang membuat orang soleh itu dipermalukan untuk ingat dosa saja," ucapnya.

Ketika dalam kondisi tersebut, Gus Baha menjelaskan manusia akan menjadi merasa bersalah dan terus mengingat dosa-dosa yang sudah dilakukannya sebelumnya.

"Kalau ingat dosa saja berarti akan membuat orang menjadi malas untuk bekerja malas untuk berjuang dan malas berdakwah," ungkapnya.

Baca Juga: Penyebab Serta Cara Mengatasi Bayi Susah Tidur dan Rewel

Hal itu, akan menganggap orang yang paling bersalah atau merasa tidak bersih dalam setiap perbuatannya.

Menurut Gus Baha jika hal itu terjadi maka ribuan orang Islam tidak akan mengambil peran apapun karena mengingat masa lalu terus-menerus

"Di sini kalau ingat dosa terus maka menjadi yang lainnya tidak berani melakukan hal baik kemudian takut memberikan nasihat kebenaran, tidak berani dan menganggap dirinya tidak benar," akunya.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Tahu, Manfaat Bermain Bagi Anak

Ia menegaskan jangan suka  berbicara dosa terus-menerus, maka dengan itu kamu menghilangkan atau mengabaikan rahmat dan nikmat Allah SWT. pungkasnya.***

Editor: Rudini Radiman

Sumber: Youtube

Tags

Terkini

Terpopuler