Fakta Sebenarnya di Balik Foto Seorang Jurnalis yang Menangis Lantaran Melihat Kekejaman Israel

19 Mei 2021, 17:04 WIB
Beredar luas di media sosial, foto jurnalis menangis di balik kamera. Apa pasal? /Turnbackhoax.id/

PORTAL KOTAMOBAGU — Di tengah konflik bersenjata yang terjadi antara kelompok Hamas Paletsina dan Israel, ada saja isu yang tak berdasar bahkan beredar luas di media sosial (Medsos).

Salah satunya yang terjadi baru-baru ini, jagat maya dihebohkan dengan unggahan yang memeprlihatkan seorang pria yang menangis saat hendak memotret objek.

Seperti dilansir Portal Kotamobagu dari Pikiran Rakyat dalam artikel “Beredar Foto Jurnalis Menangis di Balik Bidikan Kamera, karena Saksikan Kekejaman Israel? Cek Faktanya”, Dalam unggahan Facebook dengan akun Abdur Rahman, mengunggah sebuah kompilasi foto.

Baca Juga: Kian Berani, Israel Tantang Negara Lain untuk Perang, Termasuk Iran dan Turki

Yakni terdiri atas tiga foto seorang jurnalis yang sedang menangis dan sebuah foto yang menunjukkan beberapa anggota tentara yang berbaris di area masjid.

Pengguna Facebook dengan nama Abdur Rahman itu juga membubuhkan keterangan yang menyatakan bahwa foto jurnalis tersebut merupakan foto jurnalis yang tengah menangis yang tengah meliput serangan tentara Israel ke Masjid Al-Aqsa.

Seorang jurnalis menangis saat mengambil gambar Masjid Al-Aqsa di Al Quds

Lantas apakah unggahan akun Facebook yang diunggah pada 11 Mei itu benar adanya? Simak penjelasan lengkapnya sebagaimana dikutip dari laman resmi turn back hoax.

Baca Juga: Hamas Kembali Surati Presiden Jokowi, Berikut Permintaan Terbarunya

Berdasarkan hasil penelusuran yang telah dilakukan, foto jurnalis tersebut adalah jurnalis Irak yang menangis setelah Irak kalah melawan Qatar dalam pertandingan Asian Cup 2019 lalu.

Foto tersebut bukan jurnalis yang tengah menangis saat meliput serangan tentara Israel  ke Masjid Al-Aqsa.

Foto-foto jurnalis asal Irak tersebut, sebelumnya sudah pernah diunggah oleh akun Twitter resmi Asian Cup pada 24 Januari 2019 yang lalu, serta akun Twitter dengan nama pengguna Football__Tweet pada 28 Januari 2019 lalu.

Sedangkan, untuk foto tentara Israel di area Masjid Al-Aqsa yang juga terdapat dalam kompilasi foto tersebut, ternyata merupakan hasil gambar yang diambil oleh fotografer dari media Anadolu Agency, Mostafa Alkharouf, pada 7 Mei 2021 lalu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok 20 Mei 2021: Karir dan Cinta Scorpio, Gemini dan Pisces

Tak hanya itu, unggahan akun Facebook yang kini tengah viral itu rupanya pernah dimuat pada artikel dengan topik serupa dalam situs Reuters dengan judul artikel “Fact Check-Photo Shows Crying Photographer at Asian Cup 2019, Not 2021 Conflict in Jerusalem”. Media Reuters juga mengungkapkan bahwa unggahan tersebut dikategorikan sebagai berita palsu, ‘false’.

Oleh karenanya, narasi yang diunggah oleh pengguna Facebook Abdur Rahman tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.***(Ayu Nur Anjani/Pikiran Rakyat)

Editor: Cadavi Lasena

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler