Berangkatnya Cilegon FC Milik Raffi Ahmad ke Turki dapat Sorotan dari Media Asing

- 18 Agustus 2021, 20:05 WIB
Berangkatnya Cilegon FC Milik Raffi Ahmad ke Turki dapat Sorotan dari Media Asing
Berangkatnya Cilegon FC Milik Raffi Ahmad ke Turki dapat Sorotan dari Media Asing /Tangkapan Layar Youtube.Com/Rans Entertainment

PORTAL KOTAMOBAGU - Klub Liga 2  Rans Cilegon FC, secara resmi meggelar pemusatan latihan di Turki. 

Hal itu menarik perhatian media Malaysia Vocket FC hingga memberitakan klub milik Raffi Ahmad itu.

"Klub dari kasta kedua Liga Indonesia, Rans Cilegon FC bakal berangkat ke Turki untuk menjalani pemusatan latihan sebagai persiapan musim baru. Rans Cilegon FC merupakan klub milik artis populer Indonesia yaitu Raffi Ahmad. Segalah kebutuhan mereka ke sana dibiayai oleh Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turki dengan kerja sama Turkish Airlines," tulis Vocket FC dikutip Portal Kotamobagu melalui akun resmi @info.ransfc pada Rabu 18 Agustus 2021. 

Keberangkatan klub milik Raffi Ahmad dan Rudy Salim ke Turki itu merupakan kerja sama dengan Kemeneterian Kebudayaan dan Pariwisata Turki. Dimana, selain akan melakukan uji coba bersama Klub Fenerbache U-19, klub yang dibela Mesut Ozil saat ini. 

Rans Cilegon FC juga membawa misi untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia ke Turki. 

Chairman Rans Cilegon FC, Rudy Salim membocorkan bahwa keberangkatan Rans Cilegon FC ke Turki tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun. 

Baca Juga: Thomas Cup dan Uber Cup segera Dimulai, Bisakah Indonesia Kembali Juara?

"TGA merupakan badan di bawah naungan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turki. TGA dan Kementerian ini bekerja sama dengan Turkish Airline untuk menerbangkan tim kita (Rans Cilegon FC) dengan biaya nol rupiah alias gratis. Kami sangat berterima kasih sekali," ujar Rudy Salim. 

Selain itu, Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad mengaku bahwa keberangkatan Rans Cilegon FC ke Turki membawa misi penting. 

Halaman:

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: [email protected]


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x