4 Lautan ini Penuh Misteri dan Tak Kalah Berbahayanya Dengan Segitiga Bermuda

- 5 Mei 2022, 17:00 WIB
Lautan yang penuh misteri
Lautan yang penuh misteri /youtube @On The Spot Lite/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Segitiga Bermuda di samudera Atlantik memang terkenal, karena kemisteriusanya.

Namun, ternyata di beberapa perairan di bumi ini terdapat juga lautan yang tidak kalah berbahayanya dibanding Segitiga Bermuda.

Dilansir Portalkotamobagu.com (Pikiran Rakyat), dari kanal youtube @On The Spot Lite dengan judul artikel " Lebih berbahaya dari segitiga bermuda - inilah lautan yang penuh dengan misteri".

Baca Juga: Ingin Hidup Sukses Dunia Akhirat? Ini Kuncinya Menuruti Syekh Ali Jaber

Berikut 7 jenis air laut paling berbahaya di dunia.

1. Laut Setan.

Laut setan berada diperairan yang jaraknya 100 Kilo meter di selatan jepang ini, merupakan kawasan yang sangat berbahaya bagi aktivitas pelayaran dan penerbangan.

Walupun ini sebenarnya merupakan daerah lautan tenang di laut Pasifik, namun diperairan yang konon tidak memiliki hewan laut itu, sering muncul badai dengan tiba-tiba dan selalu menghilang dengan mendadak.

Tak hanya itu, bahkan di antara tahun 1950 hingga 1954 terhitung sudah 9 kapal hilang tanpa jejak, saat melintasi laut setan.

Baca Juga: Primbon Jawa Kelahiran 16 September 1989 Menurut Hitungan Wuku dan Weton

Pasalnya, diantara tahun 1955 pemerintah Jepang mengirim sejumlah pakar untuk meneliti daerah tersebut, tetapi sayangnya tim ekspedisi beserta kapal yang mereka gunakan lenyap tanpa bekas.

Salain itu, misteri lainnya adalah sekalipun kapal-kapal yang menjadi korban tetap utuh, tetapi para penumpangnya lenyap, apa yang dialami para penumpang kapal tersebut masih menjadi misteri dan belum terjawab.

2. Harapan Tanjung Badai.

Harapan Tanjung badai di Afrika Selatan ini, selama ratusan tahun sudah banyak kapal besar yang tenggelam di lautan tersebut.

Baca Juga: Primbon Jawa Kelahiran 6 September 1989 Menurut Hitungan Wuku dan Weton

Bagi para pelaut, perairan Tanjung Harapan merupakan daerah yang dianggap berbahaya, karena tanpa sebab tiba-tiba sering terjadi gelombang raksasa yang tingginya dapat mencapai 30 meter.

Padahal saat itu, laut sedang tenang kemudian gelombang itu akan membentuk rongga yang sangat besar.

Menurut para ilmuwan, yang mereka sebut sebagai gelombang itu merupakan gabungan dari dua ombak.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius 6 Mei 2022: Jangan Sia-siakan Kesempatan dalam Pekerjaan

Sebenarnya fenomena ombak ini biasa terjadi di lautan, tetapi area Tanjung Harapan merupakan perairan yang paling berbahaya dibanding Segitiga Bermuda di samudera Atlantik.

3. Laut Sargasso.

Perairan yang juga menyimpan misteri ini, berada di sebelah tenggara Segitiga Bermuda di samudera Atlantik. Itulah mengapa banyak orang menyamakan laut Sargasso ini dengan Segitiga Bermuda.

Lautan ini menyimpan keunikan tersendiri, dimana perairannya bergerak searah jarum jam.

Baca Juga: Primbon Jawa Kelahiran 3 Maret 1991 Menurut Hitungan Wuku dan Weton

Selain itu, lautan yang memiliki putaran raksasa dengan aturannya sendiri ini ternyata dapat mempengaruhi penglihatan para pelaut, yang melintasinya.

Banyak orang mengaku melihat Fatamorgana, dimana matahari terbit di timur dan barat dalam waktu bersamaan.

Seorang pakar dari Australia Richard Silvester, jika pusaran raksasa perairan dapat menciptakan pusaran kecil yang mencapai wilayah Segitiga Bermuda dan inilah yang dapat mencelakai kapal-kapal.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer 2 Sampai 8 Mei 2022: Minggu ini Bakal Ada Bantuan Keuangan Untuk Anda

4. Pulau Sagori Kabaena Sulawesi Tenggara

Sebelum tahun 2002, pulau yang merupakan objek wisata ini ternyata menyimpan misteri antara lain adalah misteri yang sering terjadi kapal karam. Oleh karena itu, banyak orang menyebutnya Segitiga Bermuda di Kabaena.

Menurut tokoh masyarakat suku sama di Kabaena, sejak dahulu hampir setiap 2 tahun perairan di pulau itu menelan korban seperti kapal pecah, karena menabrak karang ataupun korban manusia yang dibawa hanyut gulungan, ombak pantai pulau tersebut.

Baca Juga: Primbon Jawa Kelahiran 23 April 1994 Menurut Hitungan Wuku dan Weton

Tidak terhitung lagi jumlah kapal yang terkubur di dasar laut Sagori, maka lokasi ini disebut kuburan kapal dan kapal-kapal yang terkubur dilokasi itu antara lain kapal layar VOC dan kapal-kapal yang diperkirakan berasal dari Cina. (***)

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: youtube @On The Spot Lite


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah