Ballon d'Or Kedelapan Lionel Messi Dipersembahkan untuk Maradona

- 2 November 2023, 14:00 WIB
Ballon d'Or Kedelapan Lionel Messi Dipersembahkan untuk Maradona.
Ballon d'Or Kedelapan Lionel Messi Dipersembahkan untuk Maradona. /Foto: Dok/ANTARA/REUTERS/David Gray/am

Portal Kotamobagu - Lionel Messi berhasil meraih Ballon d'Or yang menjadi yang kedelapan dalam karirnya dan ia memutuskan untuk mempersembahkan prestasi tersebut untuk Argentina dan legenda Napoli, Diego Armando Maradona, yang juga tepat hari ulang tahunnya.

Superstar yang pernah membela Barcelona dan Paris Saint-Germain ini berhasil mengalahkan Erling Braut Haaland dan Kylian Mbappé dalam penyerahan penghargaan yang digelar di Paris.

Keberhasilan ini sebagian besar berkat penampilannya bersama tim nasional Argentina di Piala Dunia 2022, di mana mereka berhasil membawa pulang trofi bergengsi tersebut untuk pertama kalinya sejak era Maradona pada tahun 1986.

Baca Juga: AC Milan Diterpa Musim Cedera, Jadi Incaran Empuk di Zona UCL dan Serie A

Tidak hanya itu, momen yang penuh makna terjadi karena hari ini seharusnya menjadi ulang tahun ke-63 bagi Maradona. Sehingga, Messi merasa sangat tepat untuk mendedikasikan Ballon d'Or ini untuk mantan mentor dan legenda sepakbola tersebut.

Maradona, yang meninggal dunia pada usia 60 tahun pada November 2020, merupakan salah satu figur ikonik dalam dunia sepakbola dan memiliki tempat istimewa di hati Messi.

Dalam daftar 20 besar Ballon d'Or tahun ini, terdapat dua pemain Napoli yang masuk. Kvicha Kvaratskhelia menempati posisi ke-17, sementara Victor Osimhen meraih posisi kedelapan. Kesuksesan mereka meraih peringkat tersebut menjadi hal yang membanggakan bagi klub asal Italia Selatan tersebut. ***

Editor: Suprianto Suwardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x