Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Tanpa Penonton Kedua Tim Rebutan Juara Grup C

- 21 Juni 2022, 11:44 WIB
Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Tanpa Penonton Kedua Tim Rebutan Juara Grup C
Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Tanpa Penonton Kedua Tim Rebutan Juara Grup C /Tangkap layar instagram @persib

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Bhayangkara FC dan Persib Bandung saling rebutan juara grup C, di babak penyisihan Piala Presiden 2022.

Pertandingan antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung, merupakan laga terakhir di babak penyisihan grup C Piala Presiden 2022.

Selain itu juga laga yang akan di gelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa 21 Juni 2022 malam nanti, menjadi babak penentu antara Bhayangkara FC dan Persib Bandung, siapa yang pantas menjuarai grup C  Piala Presiden 2022.

Di grup C sendiri, saat ini Bhayangkara FC dan Persib Bandung sama-sama mengoleksi 4 Poin, menduduki dua posisi teratas.

Baca Juga: Berikut, Jadwal Pertandingan Piala Presiden 2022 dan Hasil Klasemen Sementara

Meskipun kedua tim hanya membutuhkan skor imbang untuk lolos ke babak berikutnya, tetapi itu tidak cukup bagi kedua tim yang sama-sama ingin jadi juara grup C Piala Presiden 2022.

Diketahui di laga sebentar nanti, Persib Bandung tidak dengan kekuatan penuh, pasalnya ada beberapa pemain ini sedang mengalami cedera lutut.

Selain tidak di perkuat oleh beberapa pemain, Persib Bandung juga bermain tanpa suporter.

Meski begitu Persib Bandung tetap optimis untuk menang di laga ini, karena masih memiliki pemain-pemain bintang lainnya.

Halaman:

Editor: Sasmito Wiharjo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x